Senin, 01 April 2013

Web based learning


Web based learning dapat diartikan sebagai pemanfaatan web/internet untuk pembelajaran. Pemanfaatan itu dapat berupa sumber bahan ajar maupun media pembelajaran. Pada perkembangannya web based learning ini sering disebut elearning (lihat di wikipedia, web based learning di-direct ke E-learning), meskipun ada yang menyebutkan elearning ini adalah electronic learning bukan internet learning.
Elearning ini, berdasarkan waktu, terbagi menjadi dua jenis yaitu synchronous dan asynchronous. Synchronousberarti pada waktu yang sama interaksi terjadi antara guru dan murid melalui web. Implementasi synchronousini  adalah virtual classroom.
Sedangkan asynchronous memberikan keleluasaan kepada murid untuk belajar kapan pun tanpa harus secara langsung pada waktu yang sama berinteraksi dengan guru. Metode asynchronous dapat berupa embedded learning, course, dan discussion groups.

Web based learning adalah suaru system belajar jarak jauh berbasis teknologi informasi melalui antar halaman web. Media web based learning dapat dikatakan merupakan bentuk pembelajaran terprogram dan individual. Pembelajaran terprogram adalah system belajar yg dalam penggunaan bahan-bahannya di program untuk mencapai tujuan pendidikan. Sedangkan pembelajaran individual adalah suatu system belajar yg memperhatikan kebutuhan dan karakteristik siswa


Pembelajaran berbasis web adalah proses pembelajaran yang dilakukan dengan memanfaatkan jaringan internet, sehingga sering disebut juga dengan e-learning.  Internet merupakan jaringan yang terdiri atas ribuan bahkan jutaan komputer, termasuk di dalamnya jaringan lokal, yang terhubungkan melalui saluran (satelit, telepon, kabel) dan jangkauanya mencakup seluruh dunia. Internet memiliki banyak fasilitas yang dapat digunakan dalam berbagai bidang, termasuk dalam kegiatan pendidikan. Fasilitas tersebut antara lain: e-mail, Telnet, Internet Relay Chat, Newsgroup, Mailing List (Milis), File Transfer Protocol (FTP), atau World Wide Web (WWW) (Oos M. Anwas: 2003).

web-based learning
Web atau sering disebut dengan WWW yang merupakan kepanjangan dari World-Wide Web adalah sarana mutakhir untuk mengarungi cyberspace. Web merupakan pelayanan internet terdistribusi dengan konsep hypertext antar dokumen yang berkaitan dengan bahasa HTML (Hyper Text Mark Up Language) untuk format dokumen (Khoe Yao Tung,2000 ).
Ketika kita tersambung pada internet, pertama yang akan kita lihat adalah home pageatau halaman menu utama. Ketika kita membaca, disana akan telihat kata-kata yang bergaris bawah dan berwarna (biasanya berwarna biru atau ungu). Dengan meng-klik (menggunakan mouse) di atas kata-kata tersebut kita akan dibawa atau berpindah ke halaman lain yang berisi artikel atau materi informasi sesuai dengan subjek yang kita inginkan (Merrill, Paul F;1996). Atau dengan kata lain web site/ situs web adalah kumpulan halaman internet yang berhubungan satu sama lain.

Konvensi internasional, menyatakan bahwa e-learning merujuk pada penggunaan berbagai proses dan aplikasi elektronik untuk pembelajaran, termasuk di dalamnya adalah CBT, WBI, CD, dan lain-lain. Sedangkan pembelajaran berbasis web diartikan sebagai pembelajaran melalui internet, intranet, dan halaman web saja. Namun demikian istilah e-learning dan online learning sering disamakan dengan pembelajaran berbasis web (Davidson & Rasmusen, 2006: 10).

Referensi lainnya :



Tidak ada komentar:

Posting Komentar